Riset Menulis Novel

by - Friday, June 27, 2014

Hello!

Kali ini saya mau berbagi tips (atau cerita) tentang riset menulis novel. Mungkin sudah banyak artikel yang membahas mengenai betapa pentingnya sebuah riset sebelum kamu menulis novel. Ibarat bensin, riset lah bahan bakar untuk menulis novelmu agar berjalan lancar, tanpa hambatan.

Banyak jalan menuju Roma.
Begitu pula, banyak cara untuk melakukan riset.

Biasanya hal-hal yang saya lakukan saat riset adalah dengan browsing di internet. Namun, ingat! Internet adalah tempat dimana semua orang bisa menulis. Jadi pastikan data yang kamu dapatkan benar dan valid. Kunjungilah Google Earth (untuk riset setting dan latar tempat), atau sistus resmi lainnya. Atau bisa juga menonton Youtube, membaca blog orang-orang yang pernah pergi ke tempat yang akan menjadi setting novelmu.

Selain browsing, hal lain yang bisa kamu lakukan yaitu interview. Wawancara dengan orang yang memiliki pekerjaan yang sama dengan karaktermu, bagaimana lingkungan pekerjaannya, dan sebagainya. Kamu pasti tahu pertanyaan apa yang kamu butuhkan.

Membaca banyak buku yang berkaitan dengan novel yang akan kamu tulis juga bisa menjadi ajang riset. Lihat dan resapi bagaimana penulis menuangkan cerita dalam buku tersebut.

Terkadang, membaca saja tidak cukup. Tambahkan pula dengan kegiatan menonton film. Kamu bisa melihat bagaimana suasana di sana, cara penduduk berinteraksi, cuaca, pakaian yang mereka kenakan, dan lain-lain.

Kalau kamu punya cukup uang, kamu bisa pergi ke tempat yang akan menjadi setting novel kamu. Sekalian jalan-jalan dan refreshing juga kan. Misal, setting novel kamu di Jogjakarta, kamu bisa membeli tiket untuk pergi ke sana. Terkadang, ada hal-hal yang tidak bisa ditangkap melalui media, berbeda rasanya jika kita benar-benar mengunjungi tempat tersebut.

Sekian, tips dari saya, semoga membantu. Selamat menulis!

Side story:

Oh ya, sedikit cerita. Saat saya sedang riset untuk mencari online shop di Indonesia untuk karakter utama saya yang hobi belanja, mengingat pekerjaannya juga sebagai model. Tidak sengaja, saya menemukan situs Zalora, online shop terbesar di Indonesia. Di sana saya menemukan apa yang saya butuhkan, high heels yang akan dibeli oleh karakter saya untuk sweet seventeen birthday party-nya.

Dan ketika saya iseng melihat koleksinya, saya pun tergiur untuk membeli sepatu di sana. Atau mungkin pakaian di website Zalora. Sekalian untuk Hari Lebaran nanti. Hehe


Sepertinya karakter novel saya akan 'membeli' Jessica High Heel Shoes
Sepatu yang membuat saya tertarik untuk membelinya. Bisa buat kuliah :))
For more info click: @ZaloraID

Happy writing and shopping!


XOXO,
Cindy Pricilla.

You May Also Like

0 komentar