Terbang Cinta
by
Cindy Pricilla Muharara
- Monday, August 22, 2016
Source: unpslash.com |
Burung itu mengepakkan sayapnya
Terbang tinggi melintasi angkasa
Memeluk awan di udara
Ia terus terbang... Bebas lepas merdeka
Burung itu tak sendiri mengudara
Ia ditemani oleh kekasihnya
Melayang bersama
Meraih asa
Membuat iri sang surya
Oh angin...
Tuntunlah mereka menuju sangkarnya
Selalu bersama hingga dewasa
Sampai mereka menutup mata
Jangan ada kata jatuh di antara mereka
Biarkanlah mereka hidup bahagia
Bahagia karena cinta