Giveaway Rain In Paris!
by
Cindy Pricilla Muharara
- Saturday, March 08, 2014
Hello!
Long time no post here. Hehe itu karena kesibukan saya akhir-akhir ini yang tiada henti. *alibi* *ok, ignore it*
Pertama-tama, saya ingin mengucapkan TERIMA KASIH yang sebesar-besarnya kepada kalian semua pembaca buku Rain in Paris. Baik yang sudah membeli, minjem teman, bantuin promosi, review buku, pokoknya semuanya!
Karena berkat kalian semua, doa yang tak henti-hentinya saya rapalkan akhirnya dikabulkan; buku Rain in Paris cetak ulang yang ke-2! *tebar confetti*
Kedua, ada berita bagus untuk kalian semua yang belum baca dan penasaran mau baca buku Rain in Paris (atau yang mau punya bukunya + ttd :p hehe), karena saya akan mengadakan giveaway yang berhadiah 2 eksemplar buku Rain in Paris ber-ttd + postcard bergambar menara Eiffel untuk 2 orang pemenang.
Kuisnya akan diselenggarakan di twitter dan instagram.
So, pengen tahu caranya? Check this out!
Ketentuan kuis di twitter:
1. Wajib follow twitter saya @CindyyPM, bagi yang tidak memfollow akan didiskualifikasi, karena pemenang akan saya DM nantinya.
2. Tweet kata-kata penyemangat untuk saya agar rajin menulis dan cepat menyelesaikan novel selanjutnya. Isinya bisa berbentuk puisi, pantun, terserah kalian, yang unik ya! Gaya bahasa bebas. Intinya ketika saya membaca tweet kalian, semangat saya dapat menggelora.
3. Format tweet: kata-kata penyemangat #GiveawayRIP.
Jangan lupa pakai hashtag, yang tidak pakai, tidak akan saya hitung tweet-nya. Masing-masing peserta maksimal 2 kali tweet. Setiap tweet tidak boleh lebih dari 160 karakter.
Ketentuan kuis di instagram:
1. Wajib follow instagram saya @CindyyPM.
2. Buat ilustrasi, bisa berbentuk foto atau gambar karya kalian sendiri (baik gambar tangan atau memakai aplikasi) yang menggambarkan seorang wanita membawa payung saat hujan. Latar tempat bebas, tidak harus Paris. Gambar boleh diedit. Tipe, ukuran, dan memori gambar bebas asal jelas kalau dilihat.
Contoh gambar:
3. Posting gambar tersebut di instagram kalian. Tulis ini di bagian caption: kata-kata yang ingin disampaikan/mencerminkan gambar tersebut #GiveawayRainInParis @CindyyPM.
Jangan lupa pakai hashtag dan tag ke saya. Yang tidak pakai, tidak akan saya hitung.
Note:
- Kedua kuis ini berlangsung dari tanggal 8 Maret 2014 - 12 Maret 2014 pukul 23.59 WIB.
- Info pemenang akan diumumkan sekitar tanggal 15 Maret 2014 di twitter dan instagram saya.
- Jangan mem-private akun twitter dan instagram kalian, agar saya bisa melihatnya.
Gampang, kan? Yuk ikutan, karena waktunya cuma 5 hari!
Ini dia penampakan hadiahnya!
Cindy Pricilla